5 Perbedaan Kucing Persia dan Angora

Apa perbedaan kucing persia dan angora asli, bagus mana? keduanya memang memiliki bulu yang panjang dan indah namun berbeda. kepribadian mereka juga sangat beda.

Kucing Persia dan Anggora bukan keturunan kucing asli dari Indonesia, tapi jenis kucing persia dan angora ini paling digermari oleh orang indonesia.

Perbedaan Kucing Persia dan Angora

Perbedaan Utama Antara Kucing Persia dan Kucing Angora

Bagaimana cara membedakan kucing persia dan angora? ada lima perbedaan yang utama pada persia dan angora, berikut dibawah ini penjelasannya.

1. Tempat Asal
  • Kucing Angora berasal dari Turki, kucing ini merupakan salah satu ras kucing tertua yang dibawa ke Eropa pada tahun 1600-an.
  • Kucing Persia berasal dari Persia (sekarang adalah Iran), yang awalnya dibawa ke Italia pada tahun 1620.

2. Bentuk Wajah
  • Kucing angora memiliki kontur wajah segitiga dengan hidung runcing dan kecil. Telinga panjang dan lancip dengan bentuk seperti segitiga. Bulunya halus di ujung telinga. Matanya berbentuk almond, besar dan biasanya berwarna biru, kuning atau keduanya.
  • Kucing Persia memiliki wajah bulat, dengan hidung datar dan jika Anda melihat lebih dekat pada pandangan sisi mereka, dari dahi mereka, hidung dan moncong semuanya rata. Mata mereka lebih beragam daripada kucing Angora.

3. Bentuk Badan
  • Kucing angora memiliki bentuk tubuh yang terlihat lebih tinggi daripada kucing Persia dengan tubuh langsing dan sedikit berotot dengan struktur tulang yang halus.
  • Kucing Persia terlihat lebih gemuk daripada kucing Angora dan lebih pendek juga. Kaki mereka lebih pendek tetapi terlihat kuat dan lincah dengan cakar bulat. 

4. Bulu
  • Kucing Angora memiliki bulu yang padat, tetapi tidak setajam kucing Persia. Namun, pada ekornya sangat padat dan panjang seperti ekor luwak. Di wajah mereka, bulunya tidak terlalu lebat atau panjang.
  • Kucing Persia sangat terkenal karena bulunya yang panjang. Seluruh tubuh mereka dilapisi dengan rambut panjang yang lebat dan halus.

5. Kepribadian
  • Kucing anggora sangat aktif, patuh dan cukup pintar. Mereka suka berinteraksi dan bermain dengan pemiliknya. Ras ini memiliki keingintahuan yang tinggi juga. Mereka mudah beradaptasi dengan lingkungan baru dan ramah terhadap hewan lain atau manusia.
  • Kucing Persia lebih tenang daripada kucing Angora. Mereka lembut, patuh dan kadang-kadang malas dan tentunya manja.[1]
Baca Juga:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel